Harga Daktarin Powder Terbaru 2017 Obat Bedak Infeksi Jamur

Harga Daktarin Powder - Dermatofitosis merupakan kondisi klinis yang disebabkan karena infeksi jamur pada kulit manusia serta dapat juga terjadi di hewan peliharaan. Penyakit dermatofitosis sendiri disebabkan karena golongan jamur dermatofita yang ada pada jaringan mengandung zat tanduk seperti stratum korneum pada epidermis, kuku serta rambut. Jamur dermatofit dinamai sesuai dengan genusnya dan juga spesiesnya seperti microsporum canis. Beberapa diantaranya hanya menyerang manusia yang disebut antropofiliki, dan yang lainnya menyerang hewan yang disebut zoofilik walau kadang dapat menyerang manusia. Untuk itu dibutuhkan suatu pengobatan yang dapat menyembuhkan serta mengobati infeksi jamur. Salah satu pengobatan yakni dengan menggunakan bedak Daktarin Powder. Daktarin Powder dengan kandungan mikonazol nitrat dapat melawan infeksi jamur dermatofitosis, mikosis dan berbagai macam infeksi jamur yang lainnya. Untuk mengetahui lebih lanjut tentang obat ini, dibawah ini akan dipaparkan sajian informasi dan harga Daktarin Powder terbaru 2017 obat bedak infeksi jamur.

Harga Obat Daktarin Powder Terbaru 2017 Obat Bedak Infeksi Jamur

Indikasi Daktarin Powder


Indikasi daktarin merupakan infeksi kulit yang dikarenakan oleh dermatofit atau ragi dan jamur lainnya seperti panu, tine capitis, tinea corporis, tinea manuum, tinea barbae, tinea crucis, tinea pedis. Selain itu Daktarin Powder dapat digunakan pada mikosis dengan infeksi sekunder bakteri seperti dermatitis popok, ruam popok, terapi infeksi selangkangan atau diantara jari karena dermatofit atau ragi dan bedak untuk menabuarkan pada kaos kaki serta sepatu.

Kontraindikasi Daktarin Powder

Hipersensitif terhadap miconazole atau bahan pembuat obat.

Komposisi Daktarin Powder

Tiap bedak daktarin mengandung 20 mg miconazole nitrate.

Perhatian Daktarin Powder

Hindari kontak dengan mata, hamil dan juga laktasi

Efek Samping Daktarin Powder

Daktarin Powder bisa mengakibatkan iritasi dan alergi.

Dosis dan penggunaan Daktarin Powder

Gunakan 2 x sehari selama 2-6 minggu.

Harga Obat Daktarin Powder di Apotik

  • Produk : Daktarin Powder 20 g
  • Harga : Rp 57.000,-
Demikianlah informasi seputar harga Daktarin Powder terbaru 2017 obat bedak infeksi jamur. Untuk mendapatkan informasi lainnya tentang obat, silahkan berkunjung ke blog harga obat terbaru 2017, semoga bermanfaat.

Harga Daktarin Powder Terbaru 2017 Obat Bedak Infeksi Jamur Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown